• Beranda
  • Berita
  • Panen Jagung Serentak di Madiun, Polri dan Kementan Perkuat Ketahanan Pangan

Panen Jagung Serentak di Madiun, Polri dan Kementan Perkuat Ketahanan Pangan

  • 28 Februari 2025, 05:18 WIB
  • /
  • Dilihat 123 kali
  • /
  • humaspkh

Madiun – Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum) Polri, Komisaris Jenderal Polisi Dedi Prasetyo, memimpin panen raya jagung serentak tahap pertama di kawasan tepian hutan, Desa Bulu, Kecamatan Pilangkenceng, Kabupaten Madiun, Jawa Timur. Panen ini merupakan bagian dari program ketahanan pangan nasional yang melibatkan berbagai sektor, termasuk Kementerian Pertanian.

Jagung yang dipanen kali ini ditanam sejak November hingga Desember 2024 di lahan seluas 3.900 hektare di 18 wilayah Polda. Hasil panen diperkirakan mencapai 138.000 hingga 139.000 ton dan akan diserap oleh Perum Bulog.

“Panen serentak ini menjadi langkah konkret dalam memperkuat ketahanan pangan nasional. Kolaborasi lintas sektor sangat penting untuk memastikan ketersediaan pangan tetap stabil,” kata Dedi dalam acara panen, Kamis, 27 Februari 2025.

Selain jajaran Polri, panen jagung ini dihadiri oleh perwakilan dari Kementerian Pertanian, termasuk Direktur Pakan Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan, Direktur Aneka Kacang dan Umbi (AKABI) Direktorat Jenderal Tanaman Pangan, serta Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kementan di Jawa Timur. Petani, stakeholder, dan masyarakat sekitar juga turut serta dalam kegiatan tersebut.

Panen raya ini menjadi langkah awal menuju sistem pangan yang berkelanjutan dengan keterlibatan berbagai sektor. Meski demikian, pelaksanaannya masih menghadapi sejumlah kendala, seperti keterbatasan bibit dan pupuk.

Kementerian Pertanian berkomitmen untuk memastikan distribusi bibit berjalan optimal. Sementara itu, untuk mengatasi kendala pupuk, Kementan akan berkoordinasi dengan PT Pupuk Indonesia agar ketersediaannya tetap terjaga.

Sebagai bagian dari upaya stabilisasi pasokan dan harga jagung, hasil panen dari lahan seluas 3.900 hektare ini akan diserap oleh Perum Bulog. Langkah ini bertujuan untuk menjaga stok jagung nasional, khususnya untuk memenuhi kebutuhan sektor pangan dan industri pakan ternak.

Penyerapan oleh Bulog juga diharapkan dapat mengurangi ketergantungan impor jagung dan mendukung target swasembada pangan nasional. Dengan sinergi antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat, panen raya ini diharapkan mampu meningkatkan produksi jagung nasional dan memperkuat ketahanan pangan Indonesia.

Logo

DIREKTORAT JENDERAL PETERNAKAN DAN KESEHATAN HEWAN
KEMENTERIAN PERTANIAN REPUBLIK INDONESIA

Jl. Harsono RM No. 3 Gedung C Lantai 6 - 9, Ragunan
Kecamatan Pasar Minggu Kota Jakarta Selatan
Provinsi Daerah Khusus Jakarta 12550

Tlp: (021) 7815580 - 83, 7847319
Fax: (021) 7815583

[email protected]
https://ditjenpkh.pertanian.go.id/

Tetaplah Terhubung

Mari jalin silaturahmi dengan mengikuti akun sosial media kami

Copyright © 2021 Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan, Kementerian Pertanian - All Rights Reserved

Aksesibilitas

Kontras
Saturasi
Pembaca Layar
D
Ramah Disleksia
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jarak Baris
Perataan Teks
Jeda Animasi
Kursor
Reset