• Beranda
  • Berita
  • Kementan dan Dinas Depok Tingkatkan Kesehatan Hewan Lewat Vaksinasi dan Edukasi

Kementan dan Dinas Depok Tingkatkan Kesehatan Hewan Lewat Vaksinasi dan Edukasi

  • 04 Januari 2025, 18:02 WIB
  • /
  • Dilihat 139 kali
  • /
  • humaspkh

Depok – Kementerian Pertanian (Kementan) bersama Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKPPP) Kota Depok melakukan langkah strategis untuk meningkatkan kesehatan hewan di wilayah tersebut.

Pada Sabtu, 4 Januari 2025, kegiatan vaksinasi serentak dan sosialisasi pencegahan penyakit hewan dilaksanakan di tiga titik sentra peternakan. Sebanyak 72 ekor ternak sapi pedaging divaksinasi untuk mencegah potensi penyebaran penyakit menular.

Kolaborasi ini menegaskan komitmen pemerintah pusat dan daerah dalam memperkuat usaha peternakan lokal melalui pengelolaan kesehatan hewan yang lebih baik.

Direktur Kesehatan Hewan Kementan, Imron Suandy, dalam kesempatan ini menyampaikan bahwa vaksinasi adalah langkah pencegahan yang penting untuk melindungi ternak dari penyakit menular, terutama Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).

Imron juga mengingatkan para peternak untuk selalu waspada terhadap gejala penyakit pada hewan dan segera melaporkan kepada petugas kesehatan hewan jika mencurigai adanya infeksi PMK.

Ia menegaskan pentingnya menggunakan hotline pelaporan penyakit hewan yang disediakan pemerintah melalui nomor Whatsapp 0811-1182-7889 untuk melaporkan kondisi ternak yang terduga terinfeksi, guna memastikan penanganan yang cepat dan tepat.

Kegiatan monitor lapang ini tidak hanya berfokus pada perlindungan kesehatan hewan melalui vaksinasi, tetapi juga mengajak peternak untuk dapat terlibat dalam meningkatkan kesadaran mengenai pentingnya vaksinasi mandiri dan pelaporan dini terhadap penyakit.

Upaya ini dapat menjadikan Kota Depok lebih siap menghadapi tantangan kesehatan hewan, serta mendukung ketahanan pangan daerah.

Logo

DIREKTORAT JENDERAL PETERNAKAN DAN KESEHATAN HEWAN
KEMENTERIAN PERTANIAN REPUBLIK INDONESIA

Jl. Harsono RM No. 3 Gedung C Lantai 6 - 9, Ragunan
Kecamatan Pasar Minggu Kota Jakarta Selatan
Provinsi Daerah Khusus Jakarta 12550

Tlp: (021) 7815580 - 83, 7847319
Fax: (021) 7815583

[email protected]
https://ditjenpkh.pertanian.go.id/

Tetaplah Terhubung

Mari jalin silaturahmi dengan mengikuti akun sosial media kami

Copyright © 2021 Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan, Kementerian Pertanian - All Rights Reserved

Aksesibilitas

Kontras
Saturasi
Pembaca Layar
D
Ramah Disleksia
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jarak Baris
Perataan Teks
Jeda Animasi
Kursor
Reset