• Beranda
  • Berita
  • Ditjen PKH Menganugerahi Pejuang Kesehatan Masyarakat Veteriner

Ditjen PKH Menganugerahi Pejuang Kesehatan Masyarakat Veteriner

  • 28 Oktober 2016, 08:36 WIB
  • /
  • Dilihat 1801 kali

Solo, Jawa Tengah,_ Dalam rangka puncak Peringatan Hari Pangan Sedunia (HPS) XXXVI tingkat nasional tahun 2016, Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan yang diwakili oleh Direktur Kesehatan Masyarakat Veteriner Sri Mukartini menyerahkan penghargaan kepada para pemenang lomba bidang kesehatan masyarakat veteriner di Solo pada hari Kamis 27 Oktober 2016.  Hadir pada acara tersebut Kepala Dinas Provinsi yang membidangi fungsi peternakan dan kesehatan hewan, Kepala Rumah Potong Hewan (RPH), Tim Auditor Nomor Kontrol Veteriner (NKV), Para Pengawas Kesehatan Masyrakat Veteriner, dan para Kepala Sub Direktorat lingkup Ditjen PKH.

Pada kesempatan tersebut Sri Mukartini dalam sambutanya menyampaikan bahwa sub sektor peternakan mempunyai peran strategis dalam mencerdaskan kehidupan masyarakat Indonesia, terutama dalam penyediaan protein hewani melalui produk-produk peternakan seperti daging, susu dan telur.

"Saat ini konsumsi pangan hewani asal ternak masyarakat Indonesia masih tergolong rendah,"ucapnya.     Menurut data Badan Pusat Statistik (2015), konsumsi daging pada tahun 2014 sebesar 5, 213 kg per kapita per tahun, telur 6, 309 kg per kapita pertahun, dan susu 7.090 kg per kapita per tahun.  Konsumsi daging masih didominasi unggas yang mencapai 4,536 per kapita per tahun.

Kebijakan pemerintah dalam penyediaan pangan asal hewan di Indonesia didasarkan atas pangan yang aman, sehat, utuh dan halal atau dikenal dengan ASUH.  Hal tersebut sejalan dengan keamanan (safety) dan kelayakan (suitability) pangan untuk dikonsumsi manusia yang ditetapkan oleh Codex Alimentarius.

"Berbagai upaya dilakukan untuk meningkatkan produksi peternakan agar masyarakat dapat mengkonsumsi produk ini dalam kualitas yang baik dan jumlah yang cukup," ungkap ibu Direktur Kesmavet saat membuka acara penyerahan penghargaan kepada pemenang lomba bidang Kesmavet tahun 2016.

Ditjen PKH melaksanakan penilaian terhdap RPH, tim Auditor Nomor Kontrol Veteriner (NKV), dan Pengawasan Kesmavet.

"ini dilakukan untuk memberikan apreasiasi kepada petugas Kesmavet dan dan Unit Kerja yang telah berkontribusi dalam memberikan pelayanan terbaik dalam penyediaan pangan asal hewan yang ASUH bagi masyarakat,"ungkap Sri Mukartini.

Lebih lanjut ibu Direktur menyampaikan bahawa Kegiatan ini positif dalam upaya memberikan dorongan dan apresiasi terhadap petugas dan unit kerja Kesmavet.

"Kami berharap kegiatan seperti ini dapat dilanjutkan di tahun-tahun berikutnya dan bermakna bagi kita semua dalam membangun dan menyumbangkan tenaga dan fikiran kita dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Indonesia,"ucapnya.

Terima kasih kepada semua pihak yang membantu terlaksananya kegiatan ini dan selamat kepada para pemenan lomba bidang Kesmavet 2016.

 

Sumber: Padjarnain, S.Pt, M.Si, Yuliana Susanti, S.Pt, MSi. Subbag Kerjasama dan Humas, Bagian Perencanaan Ditjen PKH.

 
Logo

DIREKTORAT JENDERAL PETERNAKAN DAN KESEHATAN HEWAN
KEMENTERIAN PERTANIAN REPUBLIK INDONESIA

Jl. Harsono RM No. 3 Gedung C Lantai 6 - 9, Ragunan
Kecamatan Pasar Minggu Kota Jakarta Selatan
Provinsi Daerah Khusus Jakarta 12550

Tlp: (021) 7815580 - 83, 7847319
Fax: (021) 7815583

[email protected]
https://ditjenpkh.pertanian.go.id/

Tetaplah Terhubung

Mari jalin silaturahmi dengan mengikuti akun sosial media kami

Copyright © 2021 Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan, Kementerian Pertanian - All Rights Reserved

Aksesibilitas

Kontras
Saturasi
Pembaca Layar
D
Ramah Disleksia
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jarak Baris
Perataan Teks
Jeda Animasi
Kursor
Reset