• Beranda
  • Berita
  • Kementan Gelar Vasksinasi Ternak di Unit Pembibitan, Pastikan Aman dari PMK

Kementan Gelar Vasksinasi Ternak di Unit Pembibitan, Pastikan Aman dari PMK

  • 05 Januari 2025, 07:47 WIB
  • /
  • Dilihat 148 kali
  • /
  • humaspkh

Bukittinggi – Dalam upaya mencegah penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di unit pembibitan ternak, Kementerian Pertanian (Kementan) melaksanakan vaksinasi untuk memastikan semua ternak terlindungi.

Kegiatan vaksinasi berlangsung di kandang Sapi Pesisir milik Balai Pembibitan Ternak Unggul dan Hijauan Pakan Ternak (BPTU-HPT) Padang Mengatas, Limapuluh Kota (5/1).

Kepala Balai Veteriner Bukittinggi, Tangguh Pitona, menyatakan bahwa vaksinasi merupakan langkah preventif yang sangat penting untuk menjaga kesehatan hewan ternak yang merupakan aset Kementan.

“Dengan vaksinasi yang terencana dan terkoordinasi, kita berharap dapat menurunkan angka kejadian penyakit pada ternak, sehingga memastikan keamanan ternak yang merupakan aset Kementerian Pertanian,” ujar Tangguh.

Sementara itu, Kepala BPTU-HPT Padang Mengatas, Farouk Mochtar menambahkan bahwa kegiatan ini juga merupakan bentuk sinergi antara instansi pemerintah dalam mencegah meluasnya PMK.

“Kami berterima kasih atas bantuan tim dari Balai Veterinr Bukittinggi dan mudah-mudahan dapat mencegah masuknya PMK di daerah kita ini,” tutupnya.

Dengan kolaborasi yang baik antar unit kerja di bawah Ditjen PKH Kementan, diharapkan kegiatan vaksinasi ini dapat menangkal penyebaran PMK.

Logo

DIREKTORAT JENDERAL PETERNAKAN DAN KESEHATAN HEWAN
KEMENTERIAN PERTANIAN REPUBLIK INDONESIA

Jl. Harsono RM No. 3 Gedung C Lantai 6 - 9, Ragunan
Kecamatan Pasar Minggu Kota Jakarta Selatan
Provinsi Daerah Khusus Jakarta 12550

Tlp: (021) 7815580 - 83, 7847319
Fax: (021) 7815583

[email protected]
https://ditjenpkh.pertanian.go.id/

Tetaplah Terhubung

Mari jalin silaturahmi dengan mengikuti akun sosial media kami

Copyright © 2021 Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan, Kementerian Pertanian - All Rights Reserved

Aksesibilitas

Kontras
Saturasi
Pembaca Layar
D
Ramah Disleksia
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jarak Baris
Perataan Teks
Jeda Animasi
Kursor
Reset